Author - adminbiroekon

Buka Musrenbang RKPD 2025, Pj Gubernur Sumut Pakai Baju Adat Toba, Naik Becak Bersama Bupati/Walikota

Ada yang unik dari Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) 2025 Sumatera Utara (Sumut). Untuk menuju lokasi Musrenbang di Hotel Santika Dyandra Medan, Penjabat (Pj) Gubernur Sumut Hassanudin yang mengenakan baju adat Toba, naik becak bersama para bupati/walikota se-Sumut. Rombongan bergerak ke lokasi pembukaan Musrenbang dari Rumah Dinas Gubernur yang berada di Jalan Jenderal Sudirman Nomor 41, Medan. Becak motor merupakan kendaraan khas Sumut. Oleh sebab itu, betor dipilih sebagai kendaraan yang membawa Pj Gubernur Sumut bersama [...]

Read more...

F1 Powerboat 2024 Dimulai Pj Gubernur: Tingkat Okupansi Hotel dan Penginapan Meningkat 100%

Hari pertama penyelenggaraan F1 Powerboat (F1H2O) 2024 telah dimulai. Perekonomian di Balige, Kabupaten Toba pun mulai bergeliat. Bahkan, tingkat okupansi penginapan atau hotel di Balige, Toba, pada 2 Maret 2024 meningkat 100%. “Dari laporan yang saya terima, tingkat okupansi penginapan dan hotel meningkat 100%, homestay juga,” kata Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Hassanudin, saat konferensi pers di media center F1 Powerboat, Balige, Toba, Sabtu (2/3). Selain hotel dan penginapan, Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) juga tampak memenuhi sekitar kawasan [...]

Read more...

Percepatan Satu Data Indonesia, Kepala Dinas Kominfo Sumut Dorong Sinergi Wali Data

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Pemerintah Provinsi Sumatera Utara (Sumut) Ilyas S Sitorus mendorong penguatan sinergi wali data. Ini bertujuan agar percepatan Satu Data Indonesia (SDI) bisa segera diimplementasikan. Wali data daerah, wali data pendukung, atau produsen data memiliki peran krusial dalam implementasi SDI. Ketiga instrumen ini perlu sinergi yang kuat dalam mewujudkan SDI, khususnya di Sumut. “Wali data daerah, wali data pendukung, atau produsen data daerah perlu kerja sama kuat, saling berhubungan, misalnya antara masyarakat, universitas, pemerintah pusat, pemerintah [...]

Read more...

Silaturahmi dengan Masyarakat Labuhanbatu Raya, Pj Gubernur Sumut Sampaikan Tiga Strategi Pengembangan Potensi Ekonomi Kerakyatan

Kunjungan kerja (Kunker) ke Kabupaten Labuhanbatu, Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Hassanudin bersilaturahmi dengan para Camat, Lurah, Kepala Desa, tokoh agama dan tokoh masyarakat Kabupaten Labuhanbatu, Labuhanbatu Selatan (Labusel) dan Labuhanbatu Utara (Labura), yang dikenal dengan Labuhanbatu Raya. Pada acara silaturahmi yang digelar di Pendopo Serbaguna Rumah Dinas Bupati, Jalan WR Soepratman, Kecamatan Rantau Utara, Kabupaten Labuhanbatu, Rabu (21/2), Pj Gubernur Hassanudin menyampaikan  tiga strategi dalam pengembangan potensi ekonomi kerakyatan di Labuhanbatu Raya. Mengingat  Labuhanbatu Raya memiliki potensi besar, [...]

Read more...

Pj Gubernur Sumut Tanam Cabai di Desa Serdang, Produksi dan Ketersedian Cabai Diharapkan Merata Sepanjang Tahun

Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Hassanudin melaksanakan penanaman   bibit  cabai di lahan pertanian Desa Serdang, Kecamatan Meranti, Kabupaten Asahan, Selasa (20/2). Diharapkan tingkat produksi dan ketersedian cabai dapat merata sepanjang tahun di Provinsi Sumut. “Kita berharap ketersedian cabai di Sumut bisa merata, produksinya cukup. Harga cabai ini sensitif, cepat naik dan turun. Apalagi menjelang masuknya bulan suci Ramadan,” ujar Pj Gubernur Sumut Hassanudin, usai penanaman cabai dalam rangka “Gerakan Sumut Menanam” pada rangkaian acara Pra Musrenbang Provinsi Sumut Tahun [...]

Read more...

Tinjau Venue PON 2024, Pj Gubernur Sumut Pastikan Selesai Tepat Waktu

Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Hassanudin memastikan venue Pekan Olahraga Nasional (PON) tahun 2024, selesai tepat waktu. Sehingga tidak ada kendala saat PON 2024 berlangsung, yang dijadwalkan September tahun ini. Hal tersebut diungkapkan Pj Gubernur Hassanudin, usai meninjau venue Stadion Madya Atletik, Stadion Sepakbola dan Martial Art di Sport Centre Sumut di Desa Sena, Deliserdang. Sampai saat ini, progres pembangunan venue di Sport Centre, menurutnya berjalan dengan baik. “Progresnya sesuai rencana, martial art dan madya atletik, bahkan sudah mau rampung, [...]

Read more...

Apel Pergeseran Pasukan Jelang Pemilu, Pj Gubernur Sumut Ingatkan Petugas Bekerja Profesional

Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Hassanudin mengingatkan agar petugas Pemilihan Umum (Pemilu) bertugas secara profesional. Termasuk petugas pengamanan, Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS), Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu). Keprofesionalan petugas, menurutnya, berperan penting dalam terciptanya Pemilu yang aman dan damai. Karena itu, petugas harus memahami tugasnya masing-masing, dan juga persiapan antisipasi segala kemungkinan. “Saya harap kita bekerja dengan profesional, pahami tugas masing-masing dan persiapkan antisipasi segala kemungkinan yang terjadi,” kata Hassanudin, usai Apel Pergeseran Pasukan dalam [...]

Read more...

Dua Ruas Tol Diresmikan Presiden Joko Widodo, Pj Gubernur Sumut Optimis Dongkrak Sektor Industri dan Pariwisata

Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Hassanudin optimis dua ruas jalan tol yang diresmikan Presiden RI Joko Widodo, yakni tol ruas Tebingtinggi-Indrapura dan Tebingtinggi-Limapuluh, akan mendorong pertumbuhan industri dan pariwisata. Kedua ruas tol ini, menurutnya memiliki peran sentral untuk pembangunan di Sumut. Kedua ruas tol ini akan meningkatkan konektivitas kawasan-kawasan strategis di Sumut. Ruas ini juga akan berdampak pada Pelabuhan Kualatanjung, KEK Sei Mangke dan Danau Toba. “Ruas tol ini akan memperlancar logistik ke kawasan strategis kita, sehingga bisa memangkas biaya [...]

Read more...

Partisipasi Kerajaan Negeri Pulau Pinang akan Menambah Kemeriahan PRSU 2024

Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) Sumatera Utara (Sumut) Arief S Trinugroho menyambut baik keikutsertaan Kerajaan Negeri Pulau Pinang, Malaysia, pada event Pekan Raya Sumatera Utara (PRSU) tahun 2024. Bahkan, menurutnya, partisipasi Pulau Pinang akan semakin menambah kemeriahan ‘Pesta Rakyat’ yang digelar setiap tahun tersebut. Hal tersebut disampaikan Sekdaprov Arief S Trinugroho saat menerima kunjungan kehormatan delegasi Kerajaan Negeri Pulau Pinang, Malaysia, di Ruang Kerja Sekdaprov Sumut, Lantai 9 Kantor Gubernur Sumut, Jalan Pangeran Diponegoro 30 Medan, Selasa (6/2). “Kita sambut baik keinginan [...]

Read more...

Sebut Palas Ideal untuk Peternakan, Pj Gubernur Sumut Dukung Pengembangan Peternakan di Palas

Kabupaten Padanglawas (Palas) memiliki banyak potensi perekonomian yang bisa digali dan dikembangkan, salah satunya potensi peternakan. Untuk itu, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumatera Utara (Sumut) akan mendukung pengembangan peternakan di daerah ini. Hal tersebut disampaikan Penjabat (Pj) Gubernur Sumut Hassanudin saat bertemu dengan para kepala desa, masyarakat, tokoh masyarakat, guru, dan kepala sekolah di Gelanggang Olahraga Palas Bercahaya, Sibuhuan, Palas, Selasa (30/1). Lebih lanjut, Hassanudin mengatakan, saat ini produksi sapi Sumut defisit sekitar 23.000 ton atau setara 180.000 ekor sapi. Untuk mendukung [...]

Read more...