Yearly Archives - 2021

Buka Forum OPD Bidang Industri dan Perdagangan, Edy Rahmayadi Ingatkan Pentingnya Peningkatan SDM

Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Edy Rahmayadi menekankan pentingnya kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) dalam pembangunan. Karena itu, SDM menurutnya, merupakan salah satu penentu majunya sebuah bangsa.   Hal ini disampaikan Edy Rahmayadi saat membuka Forum OPD Bidang Industri dan Perdagangan di Hotel Le Polonia, Jalan Sudirman, Medan, Kamis (25/3). Untuk memajukan Sumut yang memiliki Sumber Daya Alam (SDA) besar, menurut Edy, butuh SDM yang berkualitas.   “Untuk menjadi bangsa yang maju 80% nya itu karena SDM, sisanya 20% SDA, di kita sekarang terbalik, [...]

Read more...

Gubernur Edy Rahmayadi Komitmen Membangun dan Menerapkan Sistem Merit di Pemprov Sumut

Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Edy Rahmayadi bersama Ketua Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) Agus Pramusinto menandatangani komitmen Gerakan Membangun Sistem Merit (GEMA SI MERIT) di Lingkungan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumut, Kamis (25/3), di Aula Tengku Rizal Nurdin, Rumah Dinas Gubernur, Jalan Sudirman Nomor 41, Medan.   Dengan penandatanganan tersebut, Gubernur berkomitmen membangun dan menerapkan sistem merit dalam kebijakan dan manajemen ASN, antara lain dalam pelaksanaan pengisian jabatan pimpinan tinggi. Serta menegakkan nilai dasar ASN, kode etik dan kode perilaku ASN di [...]

Read more...

Pemerintah Pusat Kebut Proyek Strategis, Gubernur Edy Rahmayadi Minta Keterlibatan Daerah Ditingkatkan

Pemerintah Pusat terus berupaya mempercepat pelaksanaan sejumlah proyek strategis nasional di  Sumatera Utara (Sumut). Dengan harapan pembangunan proyek-proyek tersebut lebih cepat rampung dan mampu membantu peningkatan perekonomian nasional.   Ada empat kawasan strategis nasional yang ada di Sumut, yaitu Kawasan Strategis Pariwisata Nasional (KSPN) Danau Toba, Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Sei Mangkei, Food Estate Humbang Hasundutan dan Kawasan Industri Kuala Tanjung bersama pelabuhannya.   Selain itu, ada empat proyek strategis daerah yang juga masih berkolaborasi dengan pusat seperti Rusunawa Terintegerasi Sei Mangkei, Sport [...]

Read more...

Buka Musrenbang Kabupaten Labuhanbatu, Sabrina Ingatkan Tentang Pentingnya Percepatan Pemulihan Ekonomi

Sekretaris Daerah Pemerintah Provinsi (Sekdaprov) Sumatera Utara R Sabrina menghadiri sekaligus membuka Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Rencana Kerja Perangkat Daerah (RKPD) Tahun 2022 Kabupaten Labuhanbatu, Rabu (24/3), di Kantor Bupati Labuhanbatu, Jalan Sisingamangaraja, Rantauprapat.   Pada kesempatan tersebut, Sabrina menyampaikan agar pada Musrenbang yang berlangsung hingga 25 Maret 2021 tersebut, disusun program percepatan pemulihan ekonomi. “Dalan upaya pencapaian target pembangunan dan percepatan pemulihan ekonomi maupun peningkatan kesejahteraan masyarakat, kami meminta agar Pemerintah Kabupaten dapat mempedomani dan menyelaraskan dengan program kegiatan pembangunan [...]

Read more...

Luhut Sambut Positif Hasil Komoditas Food Estate Humbang Hasundutan

Tiga Menteri yakni Menteri Koordinator (Menko) Bidang Kemaritiman dan Investasi (Marves), Menteri Pertanian dan Menteri Pekerjaan Umum menyambut positif hasil komoditas di Food Estate (FE) Kabupaten  Humbang Hasundutan (Humbahas), Sumatera Utara (Sumut). Hasil komoditas yang dihasilkan di tiga area FE Humbahas sudah berada di atas rata-rata nasional.   Hal ini disampaikan Menko Marves Luhut B Pandjaitan yang hadir bersama Menteri Pertanian RI Syahrul Yasin Limpo, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono serta Gubernur  Sumut Edy Rahmayadi di Desa Ria [...]

Read more...

Bank Sumut Buka Kantor Cabang Pembantu Baru di Deli Serdang

PT Bank Sumut meresmikan pembukaan Kantor Cabang Pembantu (KCP) Percut Sei Tuan di Kabupaten Deli Serdang, Senin (22/3/2021). Pembukaan kantor ini merupakan upaya Bank Sumut meningkatkan pelayanan di Kabupeten Deli Serdang.   Direktur Pemasaran Bank Sumut Hadi Sucipto menjelaskan di Kabupaten Deli Serdang, total dana pihak ketiga (DPK) Bank Sumut sebesar Rp770,6 miliar dengan jumlah nasabah 78.248 nasabah dan penyaluran kredit sebesar Rp 836,3 miliar dengan total debitur 6.189 debitur.   “Pembukaan Kantor Cabang Pembantu Percut dimaksudkan untuk dapat memberikan pelayanan yang lebih [...]

Read more...

Di Tengah Pandemi, BI Sumut Gali Potensi UMKM

Guna menggali potensi dan mendorong Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di sektor fesyen, Bank Indonesia Provinsi Sumatera Utara (BI Sumut) menggelar Program Inkubasi Desain Mode dan Produksi Baju Siap Pakai. Dengan kegiatan ini diharapkan agar UMKM terus maju terlebih di masa pandemi seperti saat ini.   Kegiatan tersebut sudah dimulai sejak pada 22 Februari hingga Rabu 10 Maret 2020 di SMK Negeri 8 Medan Jalan Dr Mansyur.   Kepala Kantor Perwakilan BI Sumut, Soekowardojo menuturkan, pelaksanaan program inkubasi tersebut juga dalam rangka [...]

Read more...

Food Estate Humbahas Sumut Menyongsong Masa Panen Kentang dan Bawang

Kawasan Food Estate Humbang Hasundutan, Sumatera Utara (Sumut) menyongsong masa panen kentang dan bawang. Kementerian Pertanian (Kementan) berkoordinasi dengan sejumlah pihak untuk menyalurkan hasil panen tersebut.   Kementan memprediksi panen bawang merah dan kentang akan dimulai bulan Maret sedangkan bawang putih mulai dipanen di akhir april 2021. Adapun panen di kawasan budidaya hortikultura yang berlokasi di Desa Ria Ria, Kecamatan Pollung, Kabupaten Hasundutan itu akan dilakukan secara selektif berdasarkan umur tanam.   Menjelang masa panen, Mentan Syahrul Yasin Limpo menginstruksikan kepada jajaran Ditjen [...]

Read more...

Harga Sawit Sumut Tembus Rp2.400, Tertinggi dalam Empat Tahun

Harga tandan buah segar (TBS) kelapa sawit di Sumatra Utara makin melejit. Pekan ini, harga TBS kelompok umur 10 sampai 20 tahun menyentuh Rp2.404 per kg.   “Harga TBS pada tanggal 17 Maret hingga 23 Maret 2021 kelompok umur 10-20 tahun mencapai Rp2.404,53 per kg,” kata Kepala Bidang Pengolahan dan Pemasaran Dinas Perkebunan Sumut Zulkifli Anoor Hasibuan, Rabu (17/3/2021).   Penetapan harga ini berdasarkan hasil rapat Kelompok Kerja Teknis Tim Rumus Harga TBS kelapa sawit produksi petani Provinsi Sumatra Utara yang dilaksanakan pada [...]

Read more...