Apel Gelar Pasukan Ketupat Toba 2024 Pj Gubernur Sumut Pastikan Pemerintah Berupaya Ciptakan Mudik Aman, Ceria dan Penuh Makna

Apel Gelar Pasukan Ketupat Toba 2024 Pj Gubernur Sumut Pastikan Pemerintah Berupaya Ciptakan Mudik Aman, Ceria dan Penuh Makna

Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Hassanudin memastikan kepada masyarakat, bahwa pemerintah terus berupaya membuat mudik Lebaran lebih aman, ceria dan bermakna. Pemerintah telah mempersiapkan segala sesuatu yang dibutuhkan, demi kelancaran mudik tahun ini.

Secara nasional, menurut data Polri, potensi pergerakan masyarakat mudik Lebaran tahun ini mencapai 193,6 juta orang atau naik 56,4% dari tahun sebelumnya. Kenaikan ini kemungkinan juga akan terjadi di Sumut.

“Tahun lalu pemudik di Sumut sekitar 3,7 juta orang dan tahun ini bisa dua kali lipat, karena itu kita jauh hari telah mempersiapkan, baik lalu lintas, kebutuhan pangan, BBM, kesiapan bila terjadi bencana, kita ingin mudik tahun ini lebih aman, ceria dan bermakna,” kata Hassanudin, usai Apel Gelar Pasukan Kepolisian Terpusat Ketupat Toba 2024 di Lapangan Sepakbola Mapolda Sumut, Jalan Sisingamangaraja KM.10,5 Medan, Rabu (3/4).

Hassanudin juga mengimbau kepada masyarakat agar memanfaatkan fasilitas dan layanan yang disiapkan Polri dan TNI. Misalnya, masyarakat bisa menyimpan kendaraannya yang ditinggal saat mudik di Polres atau Polsek atau layanan kesehatan, istirahat dan lainnya saat dalam perjalanan.

“Manfaatkan layanan yang disediakan baik untuk yang anda tinggalkan atau selama perjalanan, kita ingin mudik kali ini masyarakat ceria, aman dan lebih bermakna,” kata Hassanudin.

Menurut keterangan Kapolda Sumut Irjen Pol Agung Setya Imam Effendi, pihaknya menurunkan 12.152 personel untuk Operasi Kepolisian Terpusat Ketupat Toba 2024. Operasi yang berlangsung 13 hari ini (4-16 April) juga didukung sekitar 13.000 personel Kodam I/BB.

“Kita juga menyiapkan 173 pos untuk pos terpadu, pengamanan dan pelayanan, manfaatkan untuk buka puasa, sahur atau hal lain yang dibutuhkan,” kata Kapolda Sumut saat wawancara dengan awak media.

Ada beberapa objek yang mendapat perhatian khusus dari Polda Sumut, pertama jalur lintas timur menuju Pekanbaru ataupun Aceh. Kemudian juga jalur tengah yaitu Medan, Pematansiantar, Simalungun, Toba hingga Madina.

“Kita sudah bangun pos di sana, karena kami memprediksi jalur ini menjadi jalur yang paling padat selama mudik, kita sudah membuat skema untuk mengatasi potensi masalah,” kata Agung Setya Imam Effendi.

Pangdam I/BB Mayjen TNI M Hasan Hasibuan juga mengatakan, personelnya siap memberikan pelayanan maksimal kepada masyarakat. Begitu juga dengan peralatan atau alat berat, bila sewaktu-waktu dibutuhkan untuk memperlancar mudik atau mengatasi bencana alam.

“Kami siap, secara personel, juga peralatan atau alat berat bila sewaktu-waktu dibutuhkan untuk kelancaran mudik, atau mengatasi bencana alam,” tegas Pangdam I/BB.

Hadir juga saat Apel Gelar Pasukan Operasi Kepolisian Terpusat Ketupat Toba 2024 Wakil Ketua DPRD Sumut Harun Mustafa, Wakapolda Sumut Kombes Pol Rany Samtama dan tokoh masyarakat. Hadir juga jajaran OPD Pemprov Sumut, serta stakeholder terkait lainnya.

social position

Share this post

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *