Ketua Dekranasda Erizal Ginting Ibaratkan Sertifikasi Halal Seperti SIM Bagi UMKM dan IKM
Sosialisasi Sertifikasi Label Halal Kepada Ratusan Pelaku UMKM, Ketua Dekranasda Erizal Ginting:SIM bagi UMKM dan IKM.
Perwakilan Wali Kota Buka Sosialisasi Sertifikasi Label Halal kepada UMKM Bertempat di Convention Hall Gedung Dekranasda Kota Pematang Siantar.
Wali Kota Pematang Siantar dr Susanti Dewayani, Sp.A diwakili Kepala Dinas Koperasi UKM dan Perdagangan Herbert Aruan, SP.d MM membuka Sosialisasi Label Halal di Convention Hall Gedung Dekranasda Kota Pematang Siantar, Kamis 14 September 2023.
Wali Kota Pematang Sianțar yang diwakili oleh Kepala Dinas Koperasi UKM dan Perdagangan Herbert Aruan dalam sambutannya menyampaikan kegiatan sosialisasi Industri Produk Halal kepada UMKM merupakan bukti konkrit bahwa kolaborasi antara pemerintah dan provinsi Sumut merupakan kekuatan sentral dalam upaya untuk memajukan sektor ekonomi yang bermartabat di Kota Pematang Siantar.
“Sosialisasi produk halal merupakan langkah progresif dalam mendukung para pelaku usaha UMKM di Kota Pematang Siantar. Dalam konteks global yang semakin terintegrasi, permintaan akan produk halal semakin hal ini adalah peluang besar bagi pelaku UMKM untuk tumbuh dan berkembang serta naik kelas,” ucapnya.
“Sertifikasi produk halal, merupakan langkah yang sangat penting untuk memastikan bahwa produk produk yang dihasil sesuai dengan prinsip prinsip Islam dan memenuhi standart yang ketat. Upaya ini merupakan bukti bahwa tidak hanya peduli pada kualitas produk, tetapi juga menghormati nilai nilai agama dan kepercayaan Konsumen,” imbuhnya.
“Sebagai perwakilan wali kota, saya sangat berkomitmen untuk mendukung para pelaku usaha UMKM dalam mendapatkan sertifikasi produk halal kami akan selalu bekerja sama dengan pihak terkait, khususnya pemerintah provinsi sumut,” tukasnya.
Sementara itu Ketua Dekranasda H. K Erizal Ginting, SH mengatakan Sosialisasi Industri Produk Halal Kepada UMKM merupakan hal yang paling dibutuhkan.
“Labelisasi halal merupakan hal yang paling dibutuhkan oleh para pelaku UMKM di Kota Pematang Siantar. Labelisasi halal juga disebut sebagai payung hukum dan branding baik untuk kemajuan Usaha,” ungkapnya.
Ketua Dekranasda Erizal Ginting yakin Pemko Pematang Siantar dibawah kepemimpinan Wali Kota dr Susanti Dewayani SpA sangat vokal dalam membantu pelaku UMKM, selalu mendukung agar UMKM di kota Pematang Siantar semakin berkembang. Erizal menekankan bahwa Usaha Kecil dan Menengah (UKM) /Industri Kecil dan Menengah (IKM) merupakan tonggak berputarnya roda ekonomi.
“Sertifikasi halal tersebut, nantinya merupakan sebuah SIM bagi UMKM dan IKM, jika diibaratkan seperti motor. Kegiatan yang mendorong UMKM terus berkembang, akan terus berlanjut, agar kota Pematang Siantar menjadi kota UKM/ IKM,” katanya.
Leave a Reply